0

Rupanya tidak semua hal yang mendapat julukan “Bekas” menjadi hal yang dibenci atau malah diabaikan masyarakat, lho. Tidak percaya? Ini buktinya!
Jika dibandingkan dengan tahun 2015 lalu dengan penjualan yang hanya mencapai 13%, rupanya permintaan masyarakat akan mobil bekas naik signifikan hingga mencapai 87%. Angka ini menunjukkan bahwa beberapa tipe atau merek mobil bekas masih menjadi primadona di hati masyarakat.
Ada beberapa alasan mengapa mobil bekas malah menjadi incaran banyak orang, diantaranya adalah :

1.    Meningkatnya Mobilitas Masyarakat
Semakin meningkatnya pergerakan masyarakat menjadi salah satu alasan dibalik tingginya permintaan mobil bekas di Indonesia. Keberadaan mobil di halaman atau di garasi rumah sendiri dirasa memiliki andil untuk mempercepat penyelesaian beberapa masalah mobilitas, seperti bepergian di saat yang mendadak, atau tidak ingin “ribet” sempit-sempitan di kendaraan umum. Selain itu, untuk masyarakat kalangan menengah ke bawah, memiliki sebuah mobil dianggap menjadi tolak ukur keberhasilan karir seseorang.
2.    Keterbatasan Modal
Ingin memiliki mobil baru tapi modal tidak cukup? Tidak masalah! Banyaknya individu yang menjual mobil bekas menjadi salah alternative untuk memenuhi impian memiliki mobil. Di samping itu, memilih mobil bekas impian juga kini tak lagi sulit karena sudah bisa dilakukan secara online. Salah satu diantara. Anda bisa temukan jenis, merek, tipe dan spesifikasi lain mobil bekas impian Anda di sana.
3.    Dipermudah dengan Adanya Kredit
Kredit memudahkan banyak orang yang ingin memiliki mobil. Tanpa perlu menyelesaikan pembayaran hingga lunas di hari yang sama, satu unit mobil bekas sudah siap bertengger manis di halaman atau garasi rumah Anda. Sebenarnya, kredit ini tidak hanya berlaku untuk membeli mobil bekas, namun, berlaku juga untuk membeli mobil baru. Hanya saja, dengan membeli mobil bekas, biaya yang digunakan bisa lebih tekan.
4.    Bisa Pilih Sendiri Kualitas Mobil yang Diinginkan
Sebenarnya membeli mobil bekas merupakan hal yang harus dilakukan secara teliti. Pastikan Anda melihat langsung kondisi mobil yang Anda pilih. Jangan segan untuk bertanya mengenai hal apapun yang ingin kamu ketahui tentang  mobil tersebut. Jika perlu, lakukan test drive dan analisa kembali hasil yang ditunjukkan mobil tersebut setelah Anda gunakan.
Dari banyaknya jenis mobil, DAIHATSU unjuk gigi dengan membuktikan diri sebagai “rebutan” mobil bekas dengan penjualan tertinggi di masyarakat Indonesia. Posisi ini kemudian disusul oleh Honda dan Daihatsu. 
Mobil bekas yang menjadi incaran banyak orang berada pada kisaran harga 100-150 juta. Jika harga mobil bekas yang ditawarkan di bawah 100 juta, kebanyakan masyarakat lebih memilih untuk membeli mobil LCGC baru.

Post a Comment

 
Top